banner

Rabu, 28 Mei 2014

Akuarium Air Laut

0 komentar

Pemandangan eksotik kehidupan bawah laut dapat dihadirkan di kamar kita melalui akuarium air laut. Menata akuarium seperti habitat aslinya membawa kebanggaan serta keasyikan tersendiri untuk pemiliknya. Penataan akuarium yang indah, bisa jadi alternative untuk kita menyingkirkan kepenatan dan memberikan ketenangan pikiran.

Mengisi akuarium laut dengan berbagai jenis ikan, trumbu karang dan anemon.

Asumsi memiliki akuarium air laut sukar, merepotkan, dan biaya mahal tidak sepenuhnya benar. Dengan pengetahuan teknis ekosistem bawah laut dan sentuhan seni serta hobi ikan hias tentu tidak akan menemui kesulitan. 

Jangan lupa tambahkan asesories (minimal : filter air dan lampu) untuk mendukung terciptanya ekosistem bawah laut yang dipindahkan ke akuarium.






Jumat, 23 Mei 2014

Kembali ke Delta Fishing

0 komentar
Banyak ikan tapi gak ada yang mau makan umpan. Hanya 2 ekor ikan yang menyambar umpan. Satu besar dan satunya sangat kecil.

Tips dari pengunjung lain. "Pakai Prambosen untuk aroma umpan kalau ikannya sedang malas makan."

Tak lama kemudian orang yang memberi tips tersebut mengangkat ikan gurami besar.



Minggu, 18 Mei 2014

Hotel Vanda Gardenia Trawas

0 komentar
 Tempat yang indah untuk bersantai di akhir pekan.




Senin, 05 Mei 2014

Warung Tempuran Kuliner Ndeso khas Jonegoro

0 komentar

Tempatnya di Dukuh Tempuran, Desa Sumodikaran Kecamatan Dander Bojonegoro (perempatan pasar ngumpakdalem ke arah barat)


Cocok untuk makan siang dan bersantai bersama keluarga. Tempatnya di bawah pohon pring (bambu) menjadikan udaranya sejuk, tertiup angin semilir di daerah Bojonegoro yang terkenal panas. Diiringi musik Jawa menambah rasa tenang dan tentram dalam bersantai.

Makanan khas :

- Belut Gimbal tempur
- Ayam Panggang ndeso

dan masih ada jenis masakan yang lain.

Disajikan dengan nasi yang dibungkus daun jati (nasi putih dan nasi jagung)

Pantai Delegan