Air Terjun Kakek Bodo berada di ketinggian 850 m dpl dan memiliki terjunan air sekitar 40 m. Air terjun ini berada di kawasan wisata Tretes di lereng Gunung Welirang di pegunungan Prigen, Jawa Timur, tepatnya dalam kawasan hutan lindung di RPH Prigen, BKPH Lawang Barat, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pasuruan.
Sayang, Venda sudah tidak kuat mendaki sampai ke air terjun. jadi kami hanya foto-foto di taman (playground) yang tersedia di kawawan wisata ini.
Padahal jarak ke air terjun tingal sedikit lagi.
Berjarak sekitar 51 km dari Surabaya ke arah Malang atau dari Malang dengan jarak tempuh 70 km. Untuk menuju Air Terjun Kakek Bodo ini sangat mudah, karena lokasi ini termasuk tujuan daerah wisata yang sudah dikenal dengan sebutan Tretes.
Ada tiga pintu masuk menuju air terjun ini. pintu satu (melalui Candi Jawi) dan dua (Taman Safari II Prigen) adalah pilihan terdekat untuk langsung menuju lokasi air terjun. Namun bila ingin menikmati jalan yang lebih jauh bisa masuk pada pintu tiga yaitu tepat di belakang hotel Surya. Umumnya yang melewati pintu tiga adalah para pendaki gunung Welirang atau gunung Arjuna dan yang berkemah, karena lokasi ini adalah termasuk bumi perkemahan yang digunakan untuk kegiatan berkemah.
Ada tiga pintu masuk menuju air terjun ini. pintu satu (melalui Candi Jawi) dan dua (Taman Safari II Prigen) adalah pilihan terdekat untuk langsung menuju lokasi air terjun. Namun bila ingin menikmati jalan yang lebih jauh bisa masuk pada pintu tiga yaitu tepat di belakang hotel Surya. Umumnya yang melewati pintu tiga adalah para pendaki gunung Welirang atau gunung Arjuna dan yang berkemah, karena lokasi ini adalah termasuk bumi perkemahan yang digunakan untuk kegiatan berkemah.
0 komentar:
Posting Komentar