banner

Selasa, 02 April 2013

Malang, 9 Maret 2013

Batu Night Spectacular – BNS, tempat rekreasi keluarga yang dapat dinikmati pada malam hari untuk seputaran kota Batu, karena disini tersedia banyak permainan yang bisa dinikmati oleh pengunjung dari segala umur. Inilah disneyland-nya kota Batu.

 

 

BNS sendiri menyajikan aneka wahana permainan yang bisa di nikmati untuk seluruh anggota keluarga Anda. Ada puluhan wahana yang tidak akan bisa Anda lupakan setelah menikmatinya seperti gallery hantu, slalom test, sepeda udara tertinggi, lampion garden dan masih banyak yang lain.

Tapi ingat terlalu lama disini akan cepat menghabiskan isi kantong. Sebelum Papa bangkrut perjalanan dilanjutkan ke Alun-alun kota Batu.


Malam minggu di kota Batu terlihat sangat meriah. Terutama di alun alun kota. Nampaknya alun-alun ini menjadi pusat keramaian kota Batu. Udara yang dingin menjadi tak terasa. Banyak yang dibisa dilakukan atau hanya sekedar duduk-duduk dengan menikmati jajanan rakyat yang ada dan minum susu sapi segar (produk khas kota Batu).

Menginap di Splendid Inn, Letaknya yang berada di tengah kota memudahkan kita untuk mengelilingi kota malang untuk bejalan-jalan, mencari makanan khas dan menikmat indahnya kota ini. Pagi harinya dari hotel ini, kita bisa jalan kaki untuk mengunjuni alun-alun tugu kota malang, jalan majapahit, dan jalan-jalan di pasar burung dan bunga.

Alun-Alun Tugu Kota Malang. Dibangun pada masa pemerintahan kolonial Belanda, alun-alun ini memiliki sebuah tugu yang berdiri kokoh. Tugu yang menjadi kebanggaan Kota Malang ini dulunya merupakan Taman Gubernur Jendral Hindia Belanda J.P. Zoen Coen.

Dikelilingi oleh taman berbunga yang sangat indah serta beberapa pohon Trembesi, tepat di bawah tugu terdapat kolam yang penuh dengan bunga teratai yang selalu mekar. Tepat terletak di depan gedung Balai Kota Malang. Keindahan taman alun-alun Tugu ini memang begitu mempesona.

Meskipun terletak di tengah kota yang seharusnya di penuhi dengan polusi, tetapi udara segar khas Kota Malang tetap bisa dirasakan.

0 komentar:

Posting Komentar

Pantai Delegan