banner

Senin, 11 Januari 2016

Ubud Monkey Forest Bali



Monkey forest atau dikenal juga dengan nama Mandala Wisata Wenara Wana merupakan sebuah tempat cagar alam dan kompleks candi yang terletak di kawasan Ubud, lebih tepatnya masuk ke dalam wilayah desa adat Padangtegal, Ubud. Monkey forest ini dikelola dan dimiliki oleh warga desa Padangtegal yang juga bertugas menjaga kesucian taman ini.


Di dalam monkey forest ini, wisatawan dapat melihat banyak kera yang hidup bebas di dalam hutan. Wisatawan juga dapat memberi makan kera-kera. Selain memberi makan, wisatawan juga dapat melihat tingkah polah kera-kera yang lucu sambil berjalan-jalan di dalam hutan dan berfoto bersama kera.

Monkey forest ini terdiri dari sekitar 27 hektar lahan. Di dalam hutan ini juga terdapat tiga pura besar, pura-pura tersebut diantaranya adalah Pura Dalem Agung yang berada di tengah hutan merupakan hutan tempat hidup kera. Pura Beji yang terdiri dari tiga pura yakni Pura Utama Mandala yang dikenal sebagai pura pemandian para dewa, Pura Madia mandala yakni pura yang memiliki sebuah kolam suci serta Puri Nista mandala yang merupakan tempat pemandian umum. Yang ketiga adalah Pura Prajapati sebagai pura untuk tempat pemakaman. Oleh sebab itu hutan kera ini memang dikenal sebagai kuburan Bali yang suci.



Di monkey forest ini juga terdapat sebuah mata air. Mata air ini terletak dibawah sebuah patung komodo dan dipandang sebagai mata air yang suci. Penduduk setempat percaya bahwa air suci ini dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit.

0 komentar:

Posting Komentar

Pantai Delegan