banner

Senin, 17 Agustus 2015

Restoran Omah Dhuwur


Ketika menapaki tangga megah Restoran Omah Dhuwur, biarkan diri Anda menikmati nuansa klasik yang legendaris pada tiap sudut tempat ini. Menempati bangunan yang berusia lebih dari 150 tahun, Restoran Omah Dhuwur merupakan sebuah bangunan dengan pola campuran antara cita rasa kolonial dengan etnik Jawa yang menjadi sebuah tempat untuk menikmati hidangan. Kehangatan khas Jawa, hidangan lezat dan suasana mewah khas tempat ini akan mampu meringankan tubuh dan jiwa.
 
Terletak di pusat kerajian perak Yogyakarta, Kotagede, Restoran Omah Dhuwur merupakan tempat sempurna yang harus Anda singgahi selagi Anda yang berkunjung ke pusat kerajinan seni perak di Yogyakarta ini. Omah Dhuwur merupakan sebuah tempat legendaris yang merupakan milik dari pak Tembong, 'Orang Kalang' pada masa awal tahun 1900-an yang tersohor. Mulai tahun 1999, rumah ini dimiliki oleh Harto Soeharjo, seorang pengusaha perak di Kotagede pemilik HS Silver yang akhirnya pada tahun 2002 menjadikan tempat ini sebagai sebuah restoran dengan nama Omah Dhuwur. 

Kini, Omah Dhuwur bukan hanya sebagai tempat yang mempunyai nilai estetik dan sejarah yang tinggi saja, namun juga sebagai sebuah restoran yang menyediakan masakan mewah yang patut Anda nikmati. Dikelilingi oleh nunsa Jogja tempo dulu, Omah Dhuwur menjadi pilihan utama bagi Anda yang menginginkan sebuah pengalaman kuliner di Kota Jogja.























Restoran Omah Dhuwur menawarkan sebuah kemewahan cita rasa yang dapat Anda nikmati bersama keluarga, teman dekat atau relasi.

Restoran Omah Dhuwur menawarkan berbagai masakan khas lokal yang dipadukan secara sempurna dengan masakan kontinental dan oriental yang mampu menghasilkan cita rasa 'fushion' yang menakjubkan. Beberapa diantaranya adalah Ayam Goreng Sereh, Sate Kotagede, Kakap Bumbu Kuning, Botok Ayam Jagung, Sup Buntut, Black Angus Tenderloin, Grill Chicken Breast, Norwegian Salmon dan Omah Dhuwur Seafood.  Perpaduan menakjubkan tersebut tidak hanya menghasilkan masakan saja, namun juga minuman tradisional yang luar biasa, seperti Traditional Java Punch, dan Wedhang Omah Dhuwur.

Tips : Bawa bekal uang yang lebih

0 komentar:

Posting Komentar

Pantai Delegan